logo

Kelurahan Iring Mulyo

Jl. Jendral Ahmad Yani No.84 Kecamatan Metro Timur 34112
Telp. 085187059660 Email : [email protected]

Kelurahan Iringmulyo Laksanakan GERLIAT dengan Kerja Bakti Bersihkan Lingkungan

22
26 Jul 2024
Admin Desa Iring Mulyo
logo

Metro, 26 Juli 2024 - Kelurahan Iringmulyo melaksanakan GELIAT (Gerakan Lingkungan Bersih dan Sehat) dengan kegiatan kerja bakti membersihkan lingkungan kantor kelurahan pada hari Jum'at. Lurah Iringmulyo, Yulina Sari, S.Mn, turut serta dalam kegiatan tersebut bersama seluruh pegawai kelurahan.

Kegiatan GELIAT ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan nyaman, sekaligus menjadi contoh bagi masyarakat sekitar tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan. Seluruh pegawai kelurahan dengan semangat gotong royong membersihkan halaman, merapikan taman, serta memastikan area sekitar kantor bebas dari sampah dan kotoran.

Selain membersihkan lingkungan kantor, kegiatan kerja bakti ini juga diharapkan dapat mempererat hubungan dan kerjasama antar pegawai. Dengan suasana yang penuh kebersamaan, kegiatan berjalan dengan lancar dan mendapatkan dukungan penuh dari seluruh peserta.

GELIAT merupakan bagian dari program berkelanjutan Kelurahan Iringmulyo untuk mendorong masyarakat agar lebih peduli terhadap lingkungan. "Kami berharap GELIAT dapat menginspirasi warga untuk terus menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan, baik di rumah, tempat kerja, maupun di lingkungan sekitar," tambah Yulina.

Kegiatan ini disambut baik oleh seluruh pegawai yang terlibat. Mereka merasa kegiatan ini tidak hanya memberikan manfaat langsung bagi lingkungan kantor, tetapi juga memberikan kepuasan tersendiri karena dapat berkontribusi positif bagi kelurahan. Mput

Hubungi Kami

logo

Iring Mulyo

Jl. Jendral Ahmad Yani No.84 Kecamatan Metro Timur Metro Timur

085187059660

[email protected]

Lokasi Balai Desa

Portal Resmi Sistem Informasi Pemerintahan Desa Kelurahan Terpadu
Kelurahan Iring Mulyo, Kec. Metro Timur, Kota Metro, Prov. Lampung

SIPDeskel V1.1.12.24

© METADESA 2024